hosting murah

Cara Mengatasi Hodophobia

Bagaimana Cara Mengatasi Hodophobia – Musim liburan seringkali menjadi hari-hari yang ditunggu banyak orang. Salah satu hal terbaik untuk mengisinya, kamu bisa memuat seluruh keluargamu ke dalam mobil, kereta api, atau pesawat terbang. Menuju tempat-tempat wisata menyenangkan yang bisa membuat kamu dan orang-orang terdekatmu menebarkan senyum ataupun tertawa lebar. Seakan-akan selama ini tidak pernah memiliki beban hidup. Dan sangat menyenangkan jika bisa berlibur dan berwisata bersama keluarga atau dengan orang-orang yang kita sayangi.

Cara Mengatasi Hodophobia

Namun, apa kamu pernah dengar Hodophobia? Kalau belum, duduk yang tenang dan mari kita sama-sama mengenal ketakutan yang irasional ini.

Apa itu Hodophobia…?

Hodophobia (berasal dari bahasa Latin: hodo, yang berarti perjalanan) adalah gejala ketakutan yang tidak masuk akal terhadap kegiatan traveling. Fobia ini memang tergolong pribadi alias jarang sekali orang yang memedulikannya. Beberapa orang mungkin ada yang takut jauh-jauh dari rumah atau takut naik kendaraan semacam pesawat terbang, kereta api, perahu. Sebaiknya kamu menyadari hal ini sesegera mungkin, karena kalau dibiarkan, khawatir ketakutan itu akan terus ada sampai tua.

Bagaimana cara mengenali gejala Hodophobia…?

Orang-orang Hodophobia biasanya punya pengalaman menakutkan tentang traveling. Ketakutan itu terus menghantui pikiran mereka hingga jadi kebiasaan. Dilihat dari gejala fisik, biasanya ditandai dengan berkeringat, badan terguncang, perut sakit, diare, sakit kepala atau sesak napas. Gejala ini tidak boleh dianggap enteng, terutama ketika rasa panik tengah menyerang. Jika sudah mengenal gejalanya maka perlu memahami cara mengatasi hodophobia ini.

Kenali sebab-sebab Hodophobia

Banyak orang Hodophobia yang sebelumnya pernah mengalami peristiwa traumatis ketika sedang melakukan perjalanan wisata. Misal kecelakaan, dan ditambah pula menonton banyak tayangan di televisi yang menambah perasaan traumatis semakin menjadi-jadi. Pengalaman menakutkan itu memblokir jalan pikiran mereka dari kegiatan traveling dan menyebabkan kepanikan tak beralasan ketika ada ajakan berwisata, atau menaiki kendaraan.

Bagaimana cara mengatasi Hodophobia?

1. Berilah mereka waktu

Biarlah mereka mengatasi ketakutan itu sendiri. Jangan diledek atau disinggung, karena kedua jenis perilaku iseng ini sama sekali tak membantu.

2. Perbanyak tidur

Kurang tidur cuma menambah tingkat kecemasan saja. Sebelum melancong, sebaiknya penuhi malam-malam dengan tidur panjang. Sebab, ketika orang tidur, ia akan lupa dengan kehidupannya di dunia dan sepenuhnya terlepas. Hal itu cukup membantu mereka untuk kembali menjadi diri sendiri ketika bangun.

3. Perbanyak minum air putih

Dengan banyak meminum air putih selain meyehatkan juga dapat menenangkan.

4. Hindari alkohol dan obat-obatan

Hindari minuman yang mengandung alkohol karena alkohol dapat mempengaruh kesadaran dan ketenangan juga hindari minum obat-obatan, karena obat-obatan banyak mengandung bahan kimia yang bisa berimbas pada pikiran yang tidak tenang dan sedikit pusing.

5. Lakukan kegiatan traveling cuma dengan seseorang yang dipercaya.

Usahan ketika melakukan traveling atau perjalanan wisata selalu didampingi atau ditemani dengan orang yang dipercaya, ini tujuannya akan membuat lebih tenang selama perjalan. Biasanya inilah resep yang manjur. Siapa pun akan merasa nyaman ketika bepergian dengan orang yang disukai. Karena sebagaimana perasaan suka dan bahagia itu, hakikatnya memang menghilangkan rasa takut dan cemas.

Baca juga : 25 Info Lengkap Tempat Wisata di Semarang

Sekarang kamu tahu kan, Hodophobia?, orang-orang Hodophobia bukan alien kok. Mereka sama sepertimu. Normal. Jadi jangan dihindari. Justru bantulah mereka agar bisa mengarungi hari-hari seperti kebanyakan orang. Lakukan pelan-pelan cara mengatasi Hodophobia ini agar Anda terbebas dari sindrom ini.