Tempat Wisata di Bogor
Untuk mengisi waktu liburan di akhir pekan, tentunya Anda membutuhkan destinasi wisata menarik yang bisa dikunjungi. Mengunjungi tempat-tempat wisata yang menyenangkan selain dapat mengatasi kejenuhan juga membuat kita tahu akan indahnya alam negeri tercinta kita ini, negeri Indonesia.
Salah satunya berkunjung ke tempat wisata di Bogor merupakan destinasi wisata yang selalu ramai karena sudah menjadi kunjungan setiap liburan oleh warga Bogor dan Jakarta.
Bogor merupakan sebuah kota di Jawa Barat yang memiliki banyak destinasi wisata yang menarik dan indah dan wajib dikunjungi ketika kita berlibur ke sini. Bogor yang dikenal sebagai kota hujan karena hampir setiap hari turun hujan dan mempunyai cuaca yang dingin.
Intensitas curah hujan di kota tersebut memang lebih tinggi dibandingkan kota lain yang ada disekitar nya. Namun meskipun demikian Bogor memiliki sejuta keindahan alam yang akan memanjakan mata Anda.
Di kota Bogor ada tempat wisata Sentul Wonderland dan wisata baru air terjun Bidadari dan banyak wisata alam Bogor murah. Banyak juga disewakan villa-villa yang terjangkau. Villa di Puncak sangat tepat untuk disewa jika Anda ingin menginap di sana.
Lokasinya yang berada di tempat sejuk atau daerah puncak yang sangat pas dan tepat buat berlibur bersama rombongan atau keluarga sekaligus menikmati kuliner di sana.
Daerah sentul dan daerah Cipanas kota yang menjadi “Best vacation 2017” sebagai daerah sekitar Jakarta, Depok dan Bekasi. Berikut ini ada beberapa daftar destinasi wisata di Bogor yang bisa menjadi tempat wisata Anda selanjutnya.
Berikut 9 tempat wisata di Bogor yang wajib untuk dikunjungi
1. Taman Safari Cisarua
Taman Safari ini bisa menjadi sarana edukasi bagi anak Anda yang masih berusia dini. Disini Anda dapat menyaksikan berbagai jenis atraksi binatang dan juga memperkenalkan jenis-jenis binatang langka kepada anak Anda.
Perlu Anda ketahui bahwa Taman Safari Cisarua Bogor ini merupakan kebun binatang terbesar di Asia Tenggara dan letaknya cukup dekat dengan Tol Jagorawi. Hal ini membuat Anda yang ingin menyambangi tempat wisata tersebut, Anda dapat mengakses nya dengan mudah.
Taman Safari Bogor ini sebagai icon tempat wisata di Bogor yang wajib Anda kunjungi ketika Anda berkunjung ke kota Bogor.
2. Kebun Teh Gunung Mas
Bogor memang kota yang ada didaerah dataran tinggi sehingga sangat cocok digunakan untuk bertani teh. Di Bogor ada sebuah kebun teh yang biasa menjadi tempat wisata bagi mereka yang melintasi area tersebut.
Kebun Teh Gunung Mas terletak di titik tertinggi kawasan Bogor dan untuk mengakses nya Anda bisa menggunakan kendaraan roda empat maupun roda dua.
Udara yang segar dan sejuk serta pemandangan yang terlihat begitu hijau asri tentunya membuat anda semakin nyaman berada ditempat ini.
3. Taman Wisata Matahari
Selain Taman Safari, salah satu tempat wisata yang ada di area Cisarua Bogor adalah Taman Wisata Matahari. Disini ada berbagai jenis permainan keluarga yang seperti outbond, arung jeram, memancing dan berbagai permainan lain.
Tempatnya yang indah dan nyaman, sangat cocok untuk berlibur bersama keluarga. Bagi Anda yang datang dari jauh, disekitar taman wisata juga terdapat banyak penginapan yang bisa anda gunakan untuk bermalam dan beristirahat.
4. Telaga Warna
Telaga warna berada di perbatasan antara Puncak dan Cianjur. Lokasi tempat wisata ini cukup dekat dengan kebun teh sehingga bagi Anda yang senang berlibur ke kebun teh, Anda juga bisa mampir ke tempat ini.
Konon menurut cerita yang beredar, warna telaga ini sering berubah-ubah dan perubahan yang terjadi disebabkan karena pantulan sinar matahari pada pohon-pohon yang ada disekitar telaga.
5. Curug Kembar
Destinasi tempat wisata selanjutnya yaitu Curug Kembar. Curug Kembar ini sangat cocok sebagai tempat spot yang menarik.
Curug Kembar berada di desa Batulayang dan sebenarnya curug ini terdapat 5 air terjun. Namun yang kerap yang mendapat perhatian ada dua curug saja.
Letak dua curug ini sangat berdekatan dan bentuknya pun terbilang sama. Sehingga curug ini disebut sebagai curug kembar.
6. Situ Gede
Destinasi wisata alam ini merupakan danau alami dengan pemandangan hutan hijau di sekitarnya. Bagi wisatawan yang gemar memancing maka Situ Gede merupakan pilihan tempat liburan yang tepat.
Anda bisa menikmati sejuknya pemandangan dengan berkeliling menggunakan perahu. Karena pemandangan alamnya yang indah, Situ Gede kerap dijadikan lokasi syuting film maupun serial TV.
7. Warso Farm
Penggemar durian sangat tepat berkunjung ke Warso Farm yang merupakan perkebunan wisata dengan luas 8.5 hektar. Warso Farm merupakan pelopor agrowisata durian di Indonesia dengan 900 pohon durian serta 19 jenis varietas nya.
Anda bisa mengetahui aneka jenis durian, berkeliling kebunnya serta mencicipi aneka olahan berbahan dasar durian. Tentunya memetik durian langsung dari pohon dan mencicipinya langsung bisa Anda lakukan di Warso Farm ini.
8. Gunung Pancar
Piknik bersama keluarga sangat cocok jika ke Gunung Pancar. Disini Anda bisa berkemah, hikking hingga berkuda. Gunung Pancar merupakan tempat berkemah dengan pemandangan hutan hijau nya yang indah.
Sarana dan fasilitas di Gunung Pancar memang lengkap. Anda bisa menikmati nikmatnya berendam di air panas alami di sekitarnya. Selain itu pemandangan pohon pinus yang menyejukkan mata membuat pikiran lebih rileks.
9. Air Terjun Bidadari sebagai Destinasi Tempat Wisata di Bogor
Lokasinya di Sentul Paradise Art yang merupakan air terjun dengan pemandangan alam menawan. Tingginya sekitar 75 meter dengan sumber air dari hutan lindung disekitar kawasan air terjunnya.
Uniknya tepat dibawah air terjun dibangun kolam pemandian dengan kolam arus buatan. Kolam pemandian ini memiliki wave pool hingga lazy pool sehingga lebih menarik untuk bermain air.
awasan wisata ini semakin padat pengunjung jika masuk waktu liburan sehingga cocok dikunjungi bersama anggota keluarga.
Demikian informasi tempat wisata di Bogor yang wajib dikunjungi ketika berkunjung ke Kota Bogor. Tapi jangan kaget kalau di Bogor sangat macet di waktu liburan, karena banyak yang berkunjung untuk berwisata ke Bogor bersama rombongan atau keluarga.
Baca juga : Tempat Wisata di Semarang
Banyak rombongan atau pengunjung dari kota Jakarta yang ingin mengisi liburan ke Bogor. Karena perjalanan dari Jakarta ke Bogor yang relatif mudah dengan melalui jalan Tol Jakarta – Bogor.
Jadi tidak aneh jika pada waktu liburan banyak yang berkunjung ke Bogor untuk berkunjung ke beberapa tempat wisata bogor.