Cara Mengetahui Lokasi Orang Melalui WhatsApp

Salah satu keuntungan menggunakan aplikasi WhatsApp adalah Anda bisa mengetahui di mana posisi orang yang sedang melakukan kontak dengan Anda.

Cara mengetahui lokasi seseorang melalui WhatsApp ada bermacam-macam. Ada yang dilakukan dengan sengaja yaitu mengirimkan posisinya saat ini dan ada pula yang dilakukan dengan sembunyi-sembunyi.

Cara mengetahui lokasi orang melalui WhatsApp ini dapat menggunakan WhatsApp official atau juga menggunakan WhatsApp Mod.

Mencari-Lokasi-Orang-Melalui-WhatsApp

Apapun tujuan mengetahui lokasi seseorang melalui WhatsApp sebaiknya tidak bermaksud untuk melanggar privasi orang tersebut. Cara mudah dan akurat ini bisa Anda manfaatkan untuk keperluan mendesak dan penting.

Cara Mengetahui Lokasi Seseorang Melalui WhatsApp yang Mudah

Berbagai langkah bisa Anda lakukan sebagai cara mengetahui lokasi seseorang lewat WhatsApp. Sebut saja Anda sedang mencari seseorang namun sulit dihubungi di saat yang mendesak.

Maka cara ini akan sangat membantu sekali. Dengan mengetahui lokasi mereka melalui WhatsApp, Anda akan lebih mudah menemukan dan menjangkau-nya. Berikut ini beberapa cara yang bisa Anda gunakan, diantaranya adalah:

Menggunakan Live Location

Live-Location-Untuk-Mencari-Seseorang-Dengan-WhatsApp

Fitur ini disediakan oleh aplikasi WhatsApp tanpa penggunanya harus menginstall atau menggunakan aplikasi tertentu.

Live Location adalah mengirimkan pesan berupa peta lokasi terkini kepada orang lain supaya orang tersebut bisa mengetahui posisi pengirimnya.

Fitur ini adalah cara mengetahui lokasi seseorang melalui WhatsApp yang paling mudah dan cepat.

Anda tidak harus menggambarkan atau mengirim peta untuk menunjukkan posisi di mana Anda berada saat ini.

Fitur ini juga memudahkan penerimanya untuk menjangkau Anda karena juga akan disediakan denah menuju ke lokasi penerima berada. Fitur ini akan melacak dengan akurat lokasi pengirimnya secara real time.

Untuk menggunakan fitur ini, ada beberapa langkah yang harus Anda ikuti.

Langkah-langkah itu diantaranya adalah:

  • Buka Aplikasi WhatsApp kemudian mulai chat dengan orang atau grup yang ingin Anda kirimi lokasi sekarang.
  • Klik icon Paperclip yang ada di bagian bawah layar sebelah kanan.
  • Ketuk pilihan Lokasi.
  • Selanjutnya, Anda bisa memilih opsi Berbagi Lokasi Terkini yang ada di tengah layar atau di bawah peta.
  • Selanjutnya akan muncul pilihan durasi waktu lama akan memakai Live Location. Ada tiga pilihan yaitu 15 menit, 1 jam dan 8 jam.
  • Jika Anda membutuhkan keterangan, silahkan tambahkan beberapa pesan di tab yang disediakan.
  • Klik tombol kirim
  • Penerima akan menerima pesan Live Location Anda bahkan jika Anda berpindah tempat selama durasi waktu yang dipilih.

Menggunakan HLR Lookup

HR-Lookup-Untuk-Mencari-Seseorang-Dengan-WhatsApp

Cara mengetahui posisi seseorang melalui WhatsApp yang kedua adalah dengan menggunakan aplikasi HLR atau Home Location Register. Cara ini dapat dipakai jika Anda merasa curiga atas pesan penipuan yang diterima.

Kadangkala, kita sering menerima pesan yang mengatasnamakan orang lain dan bertujuan untuk menipu. Anda bisa mengetahui provider serta posisi atau lokasi pengirim pesan yang diterima.

Berikut ini langkah untuk menggunakan HLR Lookup, yaitu:

  • Download aplikasi HLR dari playstore atau google store
  • Aplikasi ini dapat digunakan secara langsung dengan cara memasukkan nomor WhatsApp pengirim pesan. Kemudian Anda langsung menekan tombol Send
  • Setelah itu, akan muncul beberapa informasi mengenai pengirim telepon. Diantaranya adalah informasi layanan provider, detail kode area, negara, wilayah serta kota nomor handphone tersebut.
  • Cara melacak lokasi seseorang melalui WhatsApp menggunakan aplikasi ini mungkin kurang akurat karena bisa saja nomor hanya didaftarkan di kota terkait. Sedangkan, pengirimnya berada di kota lain yang berbeda.

Namun setidaknya, informasi ini dapat kita gunakan sebagai referensi apalagi jika terkait dengan penipuan yang mengatasnamakan orang-orang terdekat atau instansi tertentu.

Menggunakan Google Maps

Google-Maps-Cara Mengetahui Lokasi Orang Melalui WhatsApp

Selain bisa dimanfaatkan sebagai navigasi atau sistem penunjuk arah, google maps juga bisa digunakan sebagai salah satu cara mengetahui lokasi seseorang lewat WhatsApp tanpa diketahui.

Terlebih lagi, pelacakan melalui Google maps bisa menghasilkan data dan informasi yang lebih akurat. Namun syaratnya, orang yang hendak diketahui lokasinya yang harus mengirimkan pesan lokasi kepada Anda. Dengan demikian, Anda bisa menemukan posisi atau lokasi orang tersebut.

Cara ini biasa dipergunakan bagi mereka yang enggan mendiktekan atau menjelaskan dimana posisinya. Ada juga yang menggunakannya karena tidak mengetahui dengan pasti lokasi mereka berada saat ini.

Dengan mengirimkan lokasinya menggunakan Google Maps, Anda bisa mengetahui dengan pasti letak keberadaan mereka.

Berikut ini adalah cara mengetahui lokasi seseorang via WhatsApp dengan bantuan Google Maps, yaitu:

  • Buka Google Maps terlebih dahulu
  • Klik tombol Menu yang berada di pojok kiri atas
  • Ketuk pilihan Berbagi Lokasi
  • Akan muncul notifikasi yang akan menunjukkan lokasi Anda kepada teman. Klik tombol Mulai
  • Tentukan durasi atau lama Real Time yang akan digunakan
  • Pilih Ikon WhatsApp
  • Kirim ke kontak yang hendak di kirim lokasinya. Sekarang lokasi pengirim sudah bisa dibaca oleh penerimanya

Menggunakan IP Tracker

IP-Tracker-Untuk-Mencari-Seseorang-Dengan-WhatsApp

Cara mengetahui lokasi seseorang dengan WhatsApp yang selanjutnya adalah menggunakan bantuan IP Tracker.

Biasanya cara ini dipergunakan untuk mengetahui lokasi seseorang secara diam-diam. Anda akan menelusuri alamat IP dari orang yang diajak berkomunikasi. Berikut ini adalah langkah-langkahnya, yaitu :

1. Buka WhatsApp Web

WhatsApp Web dapat dibuka menggunakan browser apapun sesuai yang Anda gunakan di PC atau Laptop. Setelah itu, hubungkan WhatsApp Anda dengan WhatsApp Web terlebih dahulu.

2. Ajak Chatting

Untuk mengetahui lokasi atau keberadaan orang tersebut, langkah pertama adalah dengan mengajak-nya atau saling berkirim pesan. Ajak chatting orang yang Anda targetkan.

3. Tutup Semua Tugas

Anda harus menutup semua tugas yang saat itu sedang berjalan kecuali Browser yang Anda gunakan untuk membuka WhatsApp Web.

Cara mengakhiri semua tugas adalah dengan perintah Ctrl+Alt+Del. Kemudian buka Task Manager. Lakukan End Task pada semua aplikasi yang sedang berjalan.

4. Jalankan Command Prompt

Cara mengetahui lokasi seseorang melalui WhatsApp selanjutnya adalah dengan mengoperasikan Command Prompt dengan perintah Ctrl+R.

Selanjutnya ketik tombol ‘cmd’ dan akhiri dengan Enter. Setelah itu, ketik perintah ‘netstat-an’ dan akhiri dengan enter. Di sana, Anda bisa melihat alamat IP Address dari orang yang dituju dan kemudian catatlah alamat IP tersebut.

5. Tracking Melalui Website

Setelah mendapatkan alamat IP dari orang yang Anda targetkan, lakukan tracking atau pencarian.

Anda bisa menggunakan website https://www.whatismyip.com untuk mengetahui lokasi teman yang sedang chat dengan Anda.

Cara ini cukup ampuh untuk mengetahui lokasi akurat teman tersebut secara diam-diam atau tersembunyi.

Penutup

Cara mengetahui lokasi seseorang melalui WhatsApp adalah salah satu solusi jika Anda kesulitan menemukan posisi orang lain.

Mengetahui lokasi orang melalui WhatsApp bisa menjadi hal yang sangat berguna dan membantu di saat yang genting atau mendesak.

Baca juga : GBWhatsApp

Bagaimanapun, fitur berbagi lokasi merupakan kelebihan yang pasti dimaksudkan untuk tujuan yang baik dan bermanfaat. Semoga informasi diatas bisa berguna dan membantu Anda. Selamat mencoba.